OMG, inilah proses pembuatan meja makan industrial kombinasi dengan kayu jati rustic yang fenomenal

 


Apakah boswik ingin membuat meja makan industrial seperti gambar diatas menggunakan bahan baku daun meja dari kayu jati perhutani dengan sentuhan finishing rustic dan kaki dari besi plat tebal 5mm ?
sebelum membahas proses pembuatan meja makan industrial dari kayu jati yang di finishing rustic seperti gambar diatas boswik dapat mendownload file sketchup 3d nya Disini , sebelum membuat mebel alangkah lebih baik dibuatkan proposal gambar designnya terlebih dahulu agar mengurangi kesalahan ketika proses produksi selain itu juga gambar tersebut dapat dijadikan sebagai alat untuk menyamakan persepsi antara penjual dan pembeli.

gaya mebel industrial yang dikombinasikan dengan kayu pada saat postingan ini dibuat sedang booming di kota ukir jepara, banyak bermunculan workshop yang memproduksi baik itu rangka meja, kursi, lemari, meja rias, tempat tidur berbahan baku besi, stainles steel, alumunium, kuningan dan aneka macam bahan logam lainya, di jepara sendiri trend mebel industrial ini sudah mulai ramai dari tahun 2010 sampai dengan sekarang ini masih tetap menunjukan kenaikan akan permintaan pesanan baik pasar lokal maupun manca negara, dan kebetulan wikimebel juga mendapatkan pesanan mebel meja makan industrial kombinasi dengan kayu jati yang di finshing rustic maka saya tidak menyianyiakan kesempatan ini untuk menuangkan proses pembuatan meja makan industrial tersebut kedalam bentuk tulisan blog maupun vlog youtube, baiklah untuk mempersingkat waktu saya akan mulai menuliskan urutan proses pembuatanya dibawah ini :

1. proses saw mill atau pembelahan kayu log ( kayu batangan ) menjadi beberapa lembaran papan

proses penggergajian kayu log di tempat jasa sawa mill

tahapan pertama adalah proses pembelahan kayu log atau batangan dari kayu jati ditempat jasa saw mill atau penggergajian kayu log, karena umumnya produsen mebel yang ada dijepara menggunakan bahan baku dari kayu batangan maka sudah dapat dipastikan proses penggergajian kayu log mutlak untuk dilakukan agar dapat menghasilkan lembaran papan sesuai dengan ketebalan bahan baku yang akan dijadikan produk mebel meja makan, untuk ketebalan dari daun meja yang saya garap kali ini adalah 6cm oleh karena itu ditempat penggergajian ini saya harus membelah kayu batanganya dengan ketebalan 6,3cm ( ketika akan menggergaji kayu log harus diberikan kelebihan ketebalan sekitar 3 - 5 mm agar bisa mendapatkan ukuran bersih barang sesuai dengan ukuran yang di inginkan ) nanti akan saya jelaskan pada paragraf berikutnya.
2. proses pembahanan papan kayu jati

poto proses pembahanan papan kayu jati

proses kedua setelah kayu di gergaji menjadi lembaran papan adalah pembahanan atau kompenenisasi yaitu proses tahap lanjutan pemotongan papan untuk dijadikan daun meja ber ukuran panjang 220cm x lebar 100cm, karena daun mejanya tidak terbuat dari satu lembar papan utuh selebar 100 cm maka proses pengeleman beberapa lembar papan diperlukan agar ukuran tersebut bisa di capai, sebelum lembaran papan di lem setiap sisi papan perlu di coak atau dilubangi untuk di isi dengan kayu yang berfungsi sebagai pengikat antara papan yang satu dengan yang lainya atau biasa dikenal dengan istilah pertukangan di jepara isen - isen.

3. proses pengeleman papan kayu jati

proses pengeleman papan kayu jati

 

tahap selanjutnya adalah proses pengeleman papan kayu yang sudah di komponenisasi tadi, saya menggunakan lem jenis epoxy resin merek Loctite atau henkel khusus untuk kayu basah, jadi sangat direkomendasikan sekali untuk menggunakan jenis lem ini, anda bisa menemukanya Disini ( saya bukanlah penjual ataupun endors dari produk tersebut ) hanya ingin berbagi pengalaman saja,

proses pengeleman papan kayu jati

4. proses join press papan kayu jati

proses pengepresan papan kayu jati

papan kayu jati yang sudah di olesi dengan lem kayu tadi maka proses selanjutnya adalah pengepresan menggunakan alat pres kayu yang terbuat dari besi, proses ini dilakukan agar sambungan antara papan yang satu dengan yang lainya bisa rapet tanpa ada celah rongga dan ditunggu sampai lem mengering, setelah itu barulah dilakukan proses perataan permukaan daun meja menggunakan mesin ketam atau serut tangan, disinilah tujuan melebihkan ketebalan penggergajian kayu dengan toleransi antara 3 - 5 mm tadi.

5. proses rustic daun meja kayu jati

proses rustic daun meja kayu jati menggunakan sikat kawat dan mesin gerinda tangan

karena permintaan konsumen adalah rustic ( permukaan kayu yang kasar atau model kayu yang sudah termakan usia ) maka proses penggerindaan menggunakan sikat kawat perlu dilakukan, jika boswik ingin tau tentang rustic bisa lihat lagi postingan saya sebelumnya Disini

6. proses coating permukaan daun meja kayu jati dengan bahan NC atau proses pelapisan permukaan kayu dengan cat transparan
 
proses finishing daun meja makan kayu jati

ini merupakan proses akhir dari pembuatan daun meja kayu jati atau biasa disebut dengan proses coating atau proses finishing yang menggunakan bahan dasar NC jenis transparan agar bentuk serat kayu jati masih dapat dipertahankan tampilanya, serta permuakaan kayu pun dapat terlindungi oleh lapisan coating tersebut.

7. proses pembahanan rangka atau kaki besi meja makan industrial kombinasi kayu jati rustic



material rangka kaki meja terbuat dari plat besi tebal 5 mm maka proses yang pertama dilakukan adalah pembahanan atau pemotongan plat besi lembaran 5mm sesuai dengan ukuran yang ada di gambar teknik.

8. proses pengelasan komponen kaki meja



lalu komponen kaki yang sudah dipotong tersebut disatukan dengan cara melakukan proses pengelasan menggunakan las listrik dengan bentuk seperti yang ada di gambar teknik.

9. proses perakitan komponen kaki meja



setelah komponen bentuk kaki meja jadi maka dilakukanlah proses perakitan atau pengelasan rangka meja dengan menyatukan semua komponen pembentuk rangka meja tersebut.


10. proses pengamplasan rangka kaki meja



sama halnya dengan kayu sebelum dilakukan pengecatan diperlukan proses pengamplasan menggunakan mesin gerinda tangan, agar permukaan rangka besi tersebut halus dan hasil pengecatan bisa merata.

11. proses pengecatan rangka besi



permintaan pembeli saya adalah warna hitam doff, maka proses pengecatan rangka kaki meja tersebut dilakukan dengan menggunakan alat bantu spray gun.

dan beginilah hasil akhir dari pembuatan meja makan industrial kombinasi dengan kayu jati rustic



sekian dulu tulisan postingan proses pembuatan meja makan industrial kombinasi dengan kayu jati rustic ini saya buat, semoga dapat membantu atau setidaknya bisa berbagi pengalaman baik dengan sesama produsen mebel maupun kepada para calon konsumen mebel, adapun teknik pada proses pembuatan produk mebel ini tidaklah mutlak sepenuhnya benar, pasti ada kekurangan yang dengan senang hati saya menerima masukan ataupun kritik dari pengunjung dikolom komentar dibawah yah...maaf kalau tulisanya bertele tele dan sulit untuk dipahami oleh awam saya sudah mencoba semaksimal mungkin.

selain dari tulisan blog ini saya juga mendokumentasikan proses pembuatan meja makan industrial ini dalam bentuk video yang sudah saya upload di chanel youtube wikimebel dibawah ini :




Komentar